#GinTravel Mengunjungi Rolous Group, Kota Pertama Kerajaan Khmer (Day 3)
Membeli tiket 3 hari Angkor Archaeological Park berarti mempunyai waktu luang untuk mengunjungi candi lain diluar petite dan grand circuit. Maka dari itu, di hari ke 3, saya memutuskan untuk mengunjungi Rolous Group yang merupakan kota pertama kerajaan Khmer.
Terletak sekitar 13km dari dari pusat kota, Rolous group terdiri dari 3 candi utama, yaitu Prasat Preah Ko Nandi, Prasat Bakong, dan Prasat Lolei. Sebenarnya masih ada beberapa reruntuhan lain, namun saya hanya mengunjungi 3 candi utama tersebut.
Rolous group sendiri merupakan kota pada masa Hariharalaya yang di kukuh kan oleh Raja Jayawarman II dan mempunyai pengaruh agama Hindu dikarenakan pada saat itu, kerajaan Khmer sendiri masih merupakan kerjaan Hindu.
Candi pertama yang saya kunjungi adalah Prasat Preah Ko Nandi. Merasa de ja vu? Tentunya! karena candi ini mirip dengan candi Prambanan!
Candi ke 2 yang saya datangi adalah Prasat Bakong. Prasat Bakong dulunya adalah state temple pada saat masa kejayaan Raja Indrawarman. Candi ini merupakan candi dengan undakan, dengan satu candi utama di puncak undakan.
Candi terakhir dari Rolous group yang saya kunjungi merupakan Prasat Lolei yang kebetulan sedang dilakukan pemugaran besar-besaran ketika saya datang sehingga bentuknya tidak terlihat :(. Akhirnya, saya tidak mengambil gambar pada saat mengunjungi Prasat Lolei.
Sepulangnya dari sana saya segera beristirahat karena esok paginya saya akan mengejar bus menuju Phnom Penh. Sebuah 3 hari yang betul-betul berkesan di Siem Reap! Sampai jumpa lagi!
Hello Phnom Penh! here we go!
Until next post!
Until next post!
Regards
Regina
0 comments